Presiden
PKS Anis Matta mengungkap sosok Capres Partai Gerindra Prabowo
Subianto. Menurut dia, mantan Danjen Koppasus itu bukan sosok yang
menakutkan tapi seorang demokrat sejati.
"Saya mengenal beliau dari sebelum
reformasi, namun beliau tidak mengenal saya," ujar Anis saat deklarasi
koalisi antara PKS dan Gerindra di DPP PKS, Jakarta Selatan, Sabtu
(17/5).
Menurut Anis, Prabowo bukan orang
yang menakutkan seperti yang marak diberitakan media selama ini. Setelah
banyak berdiskusi, Anis yakin Prabowo orang yang demokratis.
"Seperti yang berkembang di media
Pak Prabowo adalah pribadi yang menakutkan. Saya sempat berdiskusi
dengan beliau dan beliau adalah seorang demokrat sejati," tegas Anis.
Anis menilai, meskipun Prabowo
berlatar belakang seorang tentara, namun bukan berarti mantan menantu
Presiden Soeharto itu sosok yang otoriter. Latar belakang keluarga, kata
dia, menunjukkan Prabowo seorang yang demokratis.
"Dan saya kira ini yang kita butuhkan untuk mengakhiri masa transisi demokrasi kita," imbuhnya.
Anis percaya diri dengan kelebihan yang dimiliki Prabowo, bisa meraih kemenangan di pilpres Juli nanti.
"Dan apabila kita liat hasil pemilu
kemarin. Masyarakat menunjukkan ketidakpuasan dengan pemerintahan yang
berkuasa. Namun dalam pemilu ini saya pastikan Gerindra menjadi pemenang
pertama," pungkasnya. [Merdeka/im]*
*islamedia.co
0 komentar:
Posting Komentar